SMPN 2 Labuhan Haji Raih Penghargaan 20 Penulis Cerpen Terbaik

Juara Cerpen, SMPN 2 Labuan Haji

Karya :  Zukliratul Inayah (Juwiter SMPN 2 Labuhan Haji)*

Jurnalistik Pelajar - JUWITER. Kak ema, nama lengkapnya sih Ema Supriyanti yang juga siswi kelas IX G mendapat penghargaan sebagai 20 Penulis terbaik se-NTB. Cerpen karya Ema Supriyanti berjudul “Praja untuk Prabu”

Gadis kelahiran Peneda Gandor, 3 November 2000 itu menjelaskan tentang tema dan amanat dalam cerpennya,“Cerita saya ini kaya dengan nuansa budaya Sasak, permasalahan dalam kehidupan seringkali bertolak belakang dengan tradisi dalam masyarakat dan hendaknya kita selalu mempertahan kan sikap saling menghargai dalam hal apa pun.”

Gadis berzodiak Scorpio ini sudah hobi menulis sejak duduk di kelas V SD dan ia selalu mampu mempertahankan prestasi akademiknya sebagai juara satu semenjak SD sampai saat ini.Dia juga pernah meraih juara II dalam olimpiade IPA tingkat kabupaten Lotim.


Kedua rekan kami ini mengungkapkan perasaan senang dan bangganya,”Semua yang kami raih ini  tidak lepas dari dukungan orang tua dan guru, terutama pembina jurnalistik kita, Ibu Marniyati Asmi,S.Pd.”
[Apa juga inspirasi dari mereka, baca di sini - Itu tulisan Naya, Jangan takut salah belajar menulis ya adik-adik, Redaksi]

Zukliratul Inayah, Juwiter SMPN 2 Labuhan Haji